CV Cipta Agri Pratama pada 9 Maret 2021 lalu tengah menikmati hasil panen pertama di tahun 2021 ini. Pada panen raya ini, CV Cipta Agri Pratama mendapatkan hasil panen melebih target mereka yang diprediksi 200kg ternyata mencapai 300kg. Tentunya hasil panen Pisang Mas Kirana ini bukanlah hasil yang terbesar, namun sangat memuaskan bagi para petani karena hasilnya melebihi dari target mereka.
Masa Panen Pisang Mas Kirana CV Agri Pratama
Awalnya pada masa panen pisang akan di panen per tandan lalu digantung menggunakan tali rafia di tempat yang sudah disediakan agar tidak tergores bagian kulitnya yang dapat menyebabkan lecet. Selanjutnya pisang akan disisir dari tandannya dan dimasukkan ke air tawas untuk dicuci. Setelah sudah dicuci bersih maka, pisang dikeringkan dan ditimbang sesuai berat yang diutuhkan oleh pembeli.
Panen melimpah Pisang Mas Kirana CV Agri Pratama pada 9 Maret lalu ini tentu tidak lepas dari bagaimana proses penanaman dan perawatan yang dilakukan. Seperti yang diungkapkan oleh salah seorang petani bernama Pak Agus,“ Saya sangat bersyukur sama Allah karna hasilnya lebih dari target tentu ini tidak lepas dari berkat Allah dan proses perawatannya”.
Lalu pertanyaannya bagaimana proses perawatan Pisang Mas Kirana dari CV Cipta Agri Pratama ini?
Tahu atau tidak ternyata jarak antara satu pohon pisang dengan pohon pisang lainnya memiliki minimun jarak yaitu 2,5 x 2,5 meter. Selain itu, pH tanah yang baik untuk pohon pisang yang berkualitas adalah 5 keatas serta ketinggian lokasi juga menjadi penentu. Kebun Pisang Mas Kirana oleh CV Cipta Agri Pratama ini ditanam diketinggian 800 Meter di Kecamatan Cianjur.
Kemudian ada masa penyuntikan jantung pisang di mana pada saat jantung pisang muncul kurang lebih ¾ maka akan dilakukan penyuntikan jantung pisang. Setelah itu, pada saat jantung pisang telah berbuah dan bagian jantung pisangnya dapat di potong maka, gunakan plastik untuk membungkus pisang. Pembungkusan plastik ini dimaksudkan agar pisang tidak terpapar secara langsung oleh sinar matahari yang dapat menyebebkan noda hitam pada kulit pisang.
Tentunya saat perawatan pisang, pemantauan dan perawatan yang rutin serta pemangkasan tanaman liar di sekitar tumbuhnya pisang dapat dibersihkan agar tidak mengganggu kesuburan tanaman pisang tersebut. Ditambah lagi penyuntikan obat untuk mencegah hama pada pisang perlu dilakukan untuk mencegah gagal panen yang diakibatkan hama tersebut.
Terima kasih diucapkan bagi para pemberi pembiayaan untuk CV Cipta Agri Pratama dan Terima Kasih telah tumbuh bersama iGrow!
Kerennn
maa syaa Allaaah… luar biasa, semangat selalu sodaraku… dan sedikit pertanyaan, mohon idzin… saat penyuntikan obat , bahan obat yang di gunakan apakah organik atau kah menggunakan obat kimia ? terimakasih…
Selamat pagi, terima kasih atas semangatnya. Tentunya obat yang digunakan alami dan sudah mendapat izin penggunannya. Terima kasih telah tumbuh bersama iGrow.